Assalamualaikum
Warahmatullahi Wabarakatuh

Saya Intan Fauzi,
Anggota DPR RI 2019-2024
Dapil Kota Bekasi & Depok

Intan Fauzi Perjuangkan Agar Jumlah Penerima Manfaat Program Rutilahu Ditingkatkan

Ketua DPP PAN, Intan Fitriana Fauzi, SH, LLM

BEKASI-Anggota Fraksi PAN DPR RI Komisi V, Hj Intan Fauzi, SH, LL.M berkomitmen mendorong pemerintah  pusat agar jumlah penerima manfaat dari Program Rumah Layak Huni (Rutilahu) ditingkatkan.

Hal ini penting mengingat program tersebut sangat diperlukan bagi masyarakat yang tidak mampu.

“Tidak hanya di pedesaan, warga di perkotaan juga masih banyak yang tidak memiliki rumah layak huni. Untuk itu program Rutilahu sangat penting dan bermanfaat bagi masyarakat bawah. Dan, saya kira,  ini bagian dari upaya menyejahterakan rakyat,” ujar Intan saat bertatap muka dengan warga RT 05 RW 01 Kampung Sawah, Kelurahan, Harapan Jaya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Senin (14/1).

Ingan mengaku akan memperjuangkan agar program Rutilahu akan terus ditingkatkan setiap tahunnya. Apalagi, program ini terbukti sebagai salah satu upaya menurunkan angka kemiskinan.

Sejauh ini kata Intan, sebanyak 1500 unit Rutilahu sudah terelaisasi di tahun anggaran 2018 untuk Dapil Jabar VI ini.

“1500 unit ini, aspirasi saya sebagai wakil rakyat dari Kota Depok dan Kota Bekasi. Dan ini akan didistribusikan untuk warga Kota Bekasi dan Kota Depok,” terangnya.

Intan yang juga Ketua DPP PAN ini meminta warga agar segera mengajukan data Rutilahu bagi mereka yang membutuhkan. Sebab, saat ini program tersebut tengah berjalan.

“Paling lambat satu minggu ini saya tunggu permohonannya. Untuk persyaratannya, bisa menyusul. Karena, program ini tengah berjalan. Dan saya di Komisi V DPR yang membawahi urusan ini untuk Kota Bekasi,” kata Intan.

Dia menerangkan, pembangunan Rutilahu merupakan aspirasi dewan pusat untuk masyarakatnya yang memiliki rumah tinggal yang tidak memadai. Aspirasi itu, akan diajukan melalui Kementerian PUPR . Kementerian PUPU akan melakukan survey untuk menentukan layak tidaknya rumah tersebut masuk program Rutilahu.

Setelah dinyatakan layak maka Kementerian PUPR menerbitkan Surat Keputusan (SK) pembangunan Rutilahu.

“Mudah-mudahan, jika pengajuannya langsung kepada saya, bisa diperjuangkan. Karena, waktunya tinggal sedikit sekali. Tetapi, tetap akan saya perjuangkan. Mudah-mudahan bisa terealisasi segera. Selama, si penerima manfaat memang sesuai dengan prosedur,” terangnya.

Intan yang bakal kembali mencalonkan diri sebagai calon legislatif (caleg) dari Partai PAN Dapil Jabar VI  ini mengaku siap menjembatani aspirasi warga.

“Inya Allah, kalau perjuangan ini diridhoi Allah SWT, saya siap ‘mewakafkan” diri saya untuk rakyat Kota Bekasi dan Kota Depok,” ucapnya.

Caleg DPR-RI nomor urut 2 ini juga meminta dukungan dan doa kepada masyarakat supaya dalam pencalonannya bisa dilancarkan.

Dukungan masyarakat sangat diperlukan agar bisa kembali terpilih untuk menjadi wakil rakyat di periode kedua nanti.

“Jika tahun ini kita punya alokasi 1.500 Rutilahu, kedepan mudah-mudahan kalau saya kembali terpilih akan kami perjuangkan agar jumlahnya lebih banyak lagi. Namun syaratnya, harus benar-benar warga yang membutuhkan rumah dan belum memiliki rumah tinggal,” pungkasnya.

Terbaru